Jumat, 30 Januari 2009

Sinetron Mencirikan Wanita Indonesia?

Anda suka menonton sintetron? Sapa yang tidak kenal dengan  Cinta Fitri,Marvel,Muslimah dll nama-nama tersebut adalah Judul sinetron yang selalu mewarni layar televisi kita.Setelah saya menonton dan mengamati dari semua sinetron-sinetron tersebut,alur cerita dari setiap sinetron itu monoton dan mudah ditebak yaitu perebutan harta warisan, penindasan terhadap yang lemah dan percintaan.

Tapi yang paling saya tidak suka adalah pemeran-pemeran dari sinetron tersebut selalu banyak penindasan terhadap yang lemah.Kita bisa lihat dan amati pada sinetron Cinta Fitri,dimana Miska “saya lupa namanya yang memerankan Miska”selalu berbuat jahat terhadap Fitri yang diperankan oleh Shiren Sunkar,Hanya karena ingin menguasai harta warisan dari keluarga Utama.Coba tengok juga sinetron Muslimah,yang sampai episode kali ini muslimah yang sekarang bekerja sebagai TKW selalu ditindas oleh majikannya padahalkan dia pun sewaktu dirumah juga selalu ditindas”Kasihan Muslimah”.

Anda sudah bisa menganalisa dari sekuel sinetron diatas apa dampak dari sinetron tersebut?ya,pada umumnya pemeran jahat yang ada di sinetron tersebut adalah wanita, itu tandanya bahwa wanita-wanita Indonesia Jahat-jahat,walaupun semoga tidak terjadi pemeran artis tersebut tidak bersifat yang mereka perankan dalam sinetronnya.Dampaknya adalah ketika Warga Negara Asing menonton film tersebut dan mereka berpendapat seperti itu sapa yang salah,Coba tanya yang salah sapa?

Ketika saya menonton Kick andy dalam judulnya “Megawati Berbicara”.Ada sedikit pernyataan yang dilontarkan oleh Ibu Megawati Soekarnoputri, beliau mengatakan  :”saya tidak suka sinetron,karena sinetron mencirikan bahwa wanita Indonesia bersifat seperti yang mereka perankan dalam sinetron tersebut.”Dan beliau pun menyatakan lagi dengan berapi-api dan sedikit sedih : ”Saya pesimis nanti ketika saya pensiun dan jika terpilih lagi menjadi presiden tahun 2009.Wanita Indonesia tidak akan berani lagi untuk menampilkan dirinya sebagai pemimpin seperti saya,R.A.Kartini,Dewi Sartika Dll.Kalau masyarakat kita terutama wanitanya disuguhkan dengan sinetron tersebut.”

Ini adalah PR yang harus dikerjakan stasiun Televisi kita agar lebih kreatif untuk menyuguhkan sinetron yang mendidik dan dapat memberikan stimulus kepada wanita Indonesia agar dapat berperan aktif untuk memperjuangankan emansipasi wanita.

 

Leia Mais…

Kamis, 29 Januari 2009

8 Langkah jitu Menghindari spam

Delapan langkah dalam melawan program jahat dan spam antara lain :
  1. Gunakan Produk keamanan e-mail. gunakan produk yang mampu melindungi jaringan dari spam dan virus namun disaat yang sama masih memungkinkan e-mail yang sah untuk lewat. Norton 360 versi 2.0 adalah yang terbaru dari symantec untuk solusi keamanan all-in-one.
  2. Gunakan Filter Spam. Setelah mernerapkan piranti lunak keamanan, aturlah filter yang dibutuhkan. Cara mudah untuk memulainya adalah dengan memfilter alamat tujuan e-mail masuk (e-mail to). biasanya spam dikirimkan tidak ke alamat anda secara personal, sehingga anda bisa memfilter semua e-mail yang tidak ditujukan pada alamat anda. Selanjutnya, jika ada e-mail sah yang terfilter, atur kembali filter agar meloloskan alamat-alamat tertentu.
  3. Pelajari cara e-mail yang aman. Curigai e-mail yang masuk, jangan isi form dalam e-mail yang meminta detail informasi pribadi atau keuangan atau pasword. Ingatlah bahwa perusahaan tidak akan pernah menanyakan informasi semacam itu melalui e-mail.
  4. Abaikan Spam.Jangan menjawab e-mail spam yang masuk, ini hanya akan memancing lebih banyak spam. Begitu juga dengan mengklik link dalam e-mail spam, termasuk yang menjanjikan akan menghapus anda dari daftar pengiriman e-mailnya.hapus e-mail yang mencurigakan tanpa membacanya.
  5. Hati-Hati Dengan Trik Baru. Banyak trik-trik rekayasa sosialyang kerap membuat pengguna terjebak, apakah dengan tipuan atau dengan upaya membuai pengguna.
  6. Gunakan Beberapa Alamat E-mail.Satu untuk penggunaan pribadi yang hanya diketahui keluarga, teman dan rekan sejawat. Alamat lainnya digunakan untuk milis. Dan satu lagi untuk pertanyaan atau pemesanan online.
  7. Hati-Hati Menabur Alamat E-mail Anda.Jangan sampai e-mail anda diketahui pihak lain hanya karena anda menyebarkan alamat e-mail itu disitus yang bisa dilihat oleh masyarakat umum.
  8. Jangan Memforward.Suka menforward e-mail berantai, lelucon atau macam-macam jenis e-maillainnya?lebih baik tidak dilakukan karena menggangu dan bisa menghambat lalu lintas e-mail dan jaringan anda.anggap e-mail semacam itu sebagai spam.
sumber: detiknet.com

Leia Mais…

Mengenali file yang mudah terinfeksi virus

Mungkin sebagian besar kita tahunya kalau virus itu hanya dari tipe file exe (aplication) saja, karena memang sebagian besar vitus berupa file exe. Padahal banyak tipe file yang berpotensi terinfeksi virus dan bisa menyebarkannya ketika dijalankan. Sehingga sering kita tidk sadar bahwa file yang dijalankan ternyata bisa mengandung virus atau bibit-bibit virus.
Dengan mengetahui beberapa tipe tersebut, semoga bisa lebih berhati-hati. Berikut beberpa tipe file yang sering/bisa terinfeksi virus dan sebagian bisa menyebarkannya kembali ketika file tersebut dijalankan.
Binary Executable Files
Binary Executable Files (Portable Executable/PE) merupakan file yang isinya diterjemahkan sebagai program oleh komputer. File ini terdiri dari beberapa tipe di windows :
  • EXE (Executable/Aplications) Tipe file ini merupakan file yang sering terinfeksi virus dan sebagian besarvirus juga berupa exe. Banyak virus yang bisa menempel di file ini dan begitu dijalankan, virus aslinya menyebar dan menginfeksi komputer. oleh karena itu, sebaiknya kita memiliki master program, maka di Zip saja atau di rename untuk mengurangi resiko terinfeksi virus. Beberapa virus yang terinfeksi EXE misalnya w32/virut,Troxa,Sality dan lainnya.
  • DLL (Dynamic Link Library) dan OCX yang formatnya sebenarnya sama dengan EXE, hanya saja tidak langsung dijalankan, melainkan digunakan oleh file lain seperti EXE. Sehingga virus juga menginfeksi tipe file lain.
  • SCR (Screensaver) file ini juga seperti format EXE, hanya saja berekstensi scr, yang majsudnya adalah file screensaver. Sehingga ketika dijalankan screensaver akan tampil. oleh karena itu, virus sering menduplikasikan dirinya dengan tipe ini dan menempatkan dirinya sebagai screensaver, sehingga ketika screensaver aktif, sebenarnya virus itu yang aktif.
  • COM (Command file) bisa berupa teks atau binary file yang dijalankan under DOS/MS-DOS. Generasi awal virus sepertinya berupa file COM ini.
  • SYS (Device Driver) merupakan file binary yang digunakan untuk driver.

Leia Mais…